X

TERKINI Jakarta Kaji Lokasi Alternatif untuk Gelar Car Free Night, Sudirman-Thamrin Belum Pasti

29 Juni 2025 12:15 | Oleh Tim DKYLB 03

DKYLB. com, 06 Juni 2025 - Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta menyatakan bahwa pelaksanaan kegiatan malam bebas kendaraan bermotor atau Car Free Night (CFN) belum tentu dilakukan di kawasan Sudirman-Thamrin seperti halnya Car Free Day. Kepala Dishub Jakarta, Syafrin Liputo menjelaskan bahwa pihaknya tengah mempelajari sejumlah lokasi alternatif yang dinilai lebih cocok.

“Mungkin saja tidak dilaksanakan di Sudirman-Thamrin. Ada beberapa opsi tempat yang kami ajukan, dan semua akan dikaji secara menyeluruh,” ungkap Syafrin saat ditemui di kawasan Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta Pusat, Minggu (29 Juni 2025).

Pemilihan wilayah akan didasarkan pada analisis manfaat serta potensi hambatan terhadap aktivitas masyarakat, termasuk acara malam di gedung-gedung sepanjang Sudirman-Thamrin. “Kami akan memilih tempat dengan lebih banyak sisi positif dan dampak negatif yang minim, agar pelaksanaan CFN berjalan lancar dan tidak menimbulkan konflik,” lanjutnya.

Saat ini, Dishub sedang merancang kajian menyeluruh yang mencakup skema pelaksanaan hingga pemilihan lokasi CFN. Hasil kajian tersebut nantinya akan dilaporkan kepada Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung, serta Wakil Gubernur Rano Karno.

“Saat ini kajian mendalam sedang kami siapkan. Beberapa alternatif sedang dimatangkan, dan hasil akhirnya akan kami sampaikan kepada Pak Gubernur dan Pak Wagub,” jelas Syafrin.

Sebelumnya, CFN direncanakan menjadi bagian dari rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-498 Kota Jakarta. Uji coba awal disebutkan akan berlangsung di kawasan utama Sudirman-Thamrin setelah puncak perayaan HUT Jakarta pada akhir Juni 2025.

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Rano Karno, menyebut bahwa CFN hadir sebagai tanggapan atas tren masyarakat yang kian gemar melakukan aktivitas fisik pada malam hari.

“Yang akan kita coba adalah Car Free Night. Bisa dimulai pukul 22.00 WIB, mengingat banyak juga yang berolahraga malam. Lokasinya rencana tetap di sini (Sudirman-Thamrin),” ujar Rano dalam acara Car Free Day di Jalan MH Thamrin, Minggu (8 Juni 2025), dikutip dari Antara.


Sumber: Kompas.com

TALITHA AMANDA JMM


Pemerintah Tetapkan Target Zero ODOL 2027: AHY Tegaskan Komitmen Lindungi Pengemudi dan Pengguna Jalan

Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menegaskan kebijakan Zero ODOL akan berlaku efektif pada 1 Januari 2027. Dalam rapat di Kantor Kemenko IPK, Jakarta (6/10/2025), AHY menyebut langkah ini penting untuk menekan kecelakaan dan memperkuat logistik nasional. Pemerintah menyiapkan sembilan rencana aksi, fokus pada integrasi data elektronik, insentif usaha, kajian ekonomi, dan perlindungan pengemudi.

06 Oktober 2025 22:55 | terkini

Ekspor Udang dan Rempah Indonesia Terancam: AS Terapkan Aturan Ketat karena Isu Radioaktif

Pemerintah Amerika Serikat melalui Food and Drug Administration (FDA) memperketat aturan impor terhadap udang dan rempah asal Indonesia setelah ditemukannya dugaan kontaminasi radioaktif pada beberapa sampel produk ekspor. Langkah ini memicu kekhawatiran di kalangan eksportir dan petani di daerah penghasil utama seperti Jawa Timur, Sulawesi Selatan, dan Lampung. Kasus ini tidak hanya berdampak pada nilai ekspor, tetapi juga menimbulkan pertanyaan tentang standar pengawasan pangan di Indonesia. Pemerintah melalui Kementerian Perdagangan dan BPOM kini tengah berkoordinasi dengan otoritas AS untuk menelusuri dan memastikan kebenaran temuan tersebut.

06 Oktober 2025 18:45 | terkini

Korban Tewas Ponpes Al Khoziny Bertambah, Evakuasi Terus Dilakukan

Musibah runtuhnya bangunan Pondok Pesantren Al Khoziny di Sidoarjo mengguncang masyarakat. Proses evakuasi terus berlangsung di tengah duka mendalam, sementara jumlah korban tewas terus bertambah seiring ditemukannya jasad baru di antara puing bangunan.

06 Oktober 2025 12:05 | terkini