PEMILU DAN PILPRES Cak Imin Yakin Menang Satu Putaran di Pilpres 2024, Gus Choi Justru Tak Sependapat
DKYLB.COM (7/11/2023) - Kontestasi Pilpres 2024 tidak lama lagi akan berlangsung. Sejumlah survei mengupas elektabilitas masing-masing pasangan capres-cawapres.
Dua paslon Ganjar-Mahfud dan Prabowo-Gibran terus bersaing dengan selisih angka yang tidak terlalu jauh.
Sementara itu, salah satu paslon capres-cawapres yang elektabilitasnya paling disorot adalah pasangan Anies Baswedan dan Cak Imin.
Hal itu lantaran elektabilitas paslon dari Koalisi Perubahan tersebut selalu berada di posisi paling bawah.
Meski begitu, Muhaimin Iskandar atau Cak Imin yang merupakan cawapres Koalisi Perubahan tetap percaya diri dirinya dan Anies Baswedan bakal menang Pilpres 2024 satu putaran.
Bahkan, Cak Imin juga mengatakan ia melihat bahwa tanda-tanda kemenangan satu putaran tersebut sudah terlihat.
“Melihat tanda-tandanya satu putaran menang itu juga ada,” ujar Cak Imin dikutip dari Suara.com pada Jumat (3/11).
Cak Imin menyampaikan keyakinan tersebut dihadapan eks Ketua PP Muhammadiyah, Din Syamsuddin saat berkunjung ke Kantor DPP PKB, Jakarta.
Ia lantas membeberkan tanda-tanda apa yang membuatnya yakin Koalisi Perubahan bisa memenangkan Pilpres 2024 dalam satu putaran.
Yaitu hasil survei terkini menunjukkan bahwa ketiga paslon capres dan cawapres sama kuatnya.
“Bahkan survei saat ini sampai pada level sekarang tiga calon sama persis, jadi 100 terbagi tiga ada floating sedikit, ada floating beberapa persen,” imbuhnya.
Meski begitu, pendapat Cak Imin berbeda dengan yang dipaparkan Ketua DPP Partai Nasdem, Effendi Choirie atau biasa disapa Gus Choi.
Gus Choi mengatakan Surya Paloh justru tidak yakin Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar bakal menang satu putaran.
“Insha Allah kami berusaha untuk menang, kalau menurut keyakinan Pak Surya tidak satu putaran,” jelas Gus Choi.
Meski Surya Paloh tak meyakini, namun Gus Choi pribadi meyakini pasangan AMIN akan lolos dalam putaran kedua.
“Bisa dua putaran, tapi Insha Allah kalau kami masuk ke putaran kedua kami bisa menang,” ujar Gus Choi.

