DKYLB.COM (12/3/2023) – Bisa mendapatkan malam Lailatul Qadar menjadi impian bagi semua kaum muslimin. Pasalnya, malam Lailatul Qadar nilainya sama dengan seribu bulan.
Meski begitu Allah SWT merahasikan kapan datangnya malam istimewa tersebut. Maka dari itu banyak umat muslim yang melakukan I’tikaf di masjid, tadarus Alquran untuk memanfaatkan malam Lailatul Qadar dengan sebaik-baiknya.
“Amalan di malam-malam yang di situ ada kemungkinan terjadi malam lailatul qadar maka apa amalannya? Ya yang paling bagus baca Al Quran, mengkhatamkan Al Quran karena kan malam diturunkannya Al Quran,” ujar Habib Muhammad Muthohar dari kanal YouTube NU Online.
Lalu bagaimana amalan malam Lailatul Qadar bagi perempuan yang sedang haid. Sebagaiman diketahui, bagi perempuan yang sedang haid tidak diperkenankan untuk I’tikaf di masjid termasuk memegang mushaf Alquran dan membacanya.
Menurut Buya Yahya, Allah SWT dengan sifat yang penuh kasih mengatakan siapa pun berhak untuk mendekatkan diri kepada-Nya tidak hanya melalui shalat saja.
Maka, perempuan yang sedang haid bukan menjadi alas an untuk bisa mendekatkan diri kepada Allah SWT.
Perempuan haid tetap bisa memanfaatkan dan meraih malam lailatul qadar dengan cara berdzikir dan bershalawat.
“Untuk bangun malam yang diseru oleh Allah bukan yang salat saja. Allah menyeru siapapun yang beramal baik itu berdzikir bershalawat, siapa pun yang memohon ampun kepadaku (Allah) bukan orang yang salat saja. Biarpun ia dalam keadaan haid, bangun (malam) saja,” jelas Buya Yahya.
Memang sejatinya perempuan yang sedang haid di bulan Ramadhan tidak bisa mengikuti ibadah puasa, tarawih, tadarus Al Quran dan itikaf di masjid. Akan tetapi diharapkan lisan itu tidak lepas untuk selalu berdzikir dan bershalawat kepada Allah Swt dan Rasulullah Saw.
“Kalau sepanjang malam orang beritikaf di masjid, saya akan duduk di rumah dan berdzikir kepada Allah. Karena Anda melakukan yang demikian, Allah Maha Kasih,” imbuhnya.
Maka perempuan yang sedang haid tetap bisa menyambut malam lailatul qadar dan mendapatkan pahala kebaikan dari Allah Swt dengan menghidupkan ibadah meski di rumah melalui dzikir dan shalawat.